Informasi Terbaru Penerimaan Mahasiswa Baru UIN Suska Riau, Jalur Undangan Mandiri dan CAT Mandiri : Ini Yang Perlu Kamu Ketahui

Informasi Terbaru Penerimaan Mahasiswa Baru UIN Suska Riau, Jalur Undangan Mandiri dan CAT Mandiri : Ini Yang Perlu Kamu Ketahui
Mahasiswa UIN Suska Riau./(uin-suska.ac.id)

SELARASRIAU.COM - Bagi kamu yang ingin masuk kuliah, jangan sampai ketinggalan informasi. Saat ini Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau sudah membuka pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) jalur udangan mandiri.

Pendaftaran PMB jalur udangan mandiri ini mulai dibuka 15 Juni – 17 Juli 2024. Bagi yang sudah mendaftar, silahkan nanti dicek pengumuman kelulusannya pada tanggal 19 Juli 2024.

Bagi yang tidak lulus, jangan bersedih, masih bisa ikut jalur berikutnya. Yakni Jalur CAT Mandiri. Pendaftaran jalur ini dibuka mulai 3 – 20 Juli 2024. Sedangkan pelaksanaan ujianya akan dilaksakan pada 22 – 26 Juli 2024 dan Pengumuman Kelulusan akan diumumkan pada 27 Juli 2024.

Persyaratan
Calon peserta merupakan siswa yang lulus pada tingkat SMA/SMK/MA atau sederajat tahun 2024.
Belum diterima melalui jalur SNBP dan SNBT atau diterima melalui SNBT tapi belum daftar ulang.
Komponen Portofolio
Portofolio yang diupload harus dalam format PDF dan mencerminkan berbagai aspek kemampuan dan prestasi calon mahasiswa, termasuk:

Sertifikat prestasi.
Surat rekomendasi dari guru atau pembimbing.
Dokumen pendukung lainnya yang relevan.
Proses Seleksi
Seleksi dilakukan oleh tim seleksi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Kriteria Penilaian
Kriteria penilaian mencakup:
Portofolio Prestasi Non Akademik.
Rata Rata nilai Pendidikan Agama Islam dan Matematika dari Kelas X Semester 1 sampai dengan Kelas XII semester 1.
Mendorong Pengembangan Karakter yang Menyeluruh
Membentuk mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki karakter, keterampilan, dan kepribadian yang baik, serta mendorong perkembangan karakter siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler dan prestasi di luar akademik.

Memperkuat Kualitas Pendidikan
Memastikan mahasiswa yang diterima memiliki beragam bakat dan keterampilan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Meningkatkan kualitas pendidikan dengan mahasiswa berpotensi dan motivasi tinggi.

Mendukung Keberagaman
Menjamin keberagaman latar belakang, minat, dan bakat untuk menciptakan lingkungan belajar yang dinamis. Membuka peluang pendidikan tinggi bagi siswa dari berbagai latar belakang.

Memajukan Kegiatan dan Prestasi Non-Akademik
Memajukan kegiatan non-akademik melalui partisipasi aktif calon mahasiswa yang memiliki berbagai bakat. Menciptakan ekosistem pendukung pengembangan bakat di bidang seni, olahraga, kepemimpinan, dan sosial.

Menyiapkan Lulusan yang Siap Menghadapi Tantangan Global
Mempersiapkan lulusan dengan adaptasi, kreativitas, dan keterampilan relevan di era globalisasi. Berkontribusi positif dan membawa perubahan bagi masyarakat lokal maupun global.

Menyiapkan Lulusan yang Siap Menghadapi Tantangan Global
Mempersiapkan lulusan dengan adaptasi, kreativitas, dan keterampilan relevan di era globalisasi. Berkontribusi positif dan membawa perubahan bagi masyarakat lokal maupun global.

Proses Pendaftaran
Pendaftaran PMB Undangan Mandiri tahun 2024 dilakukan secara online.
Melakukan Pradaftar untuk mendapatkan kode bayar. Link Pradaftar ada di bawah halaman ini
Melakukan pembayaran biaya pendaftaran ke Bank BSI dan BTN Syariah.
Melakukan Pendaftaran dengan menggunakan NISN dan password yang diperoleh sewaktu pradaftar. Link Pendaftaran ada di bawah halaman ini
Mengisi biodata diri.
Mengisi dan mengupload portofolio prestasi Non Akademik.
Mengisi dan mengupload nilai rata-rata rapor mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Matematika.
Memilih maksimal 4 (empat) program studi, terdiri dari:
2 (dua) pilihan Program Studi bebas memilih.
2 (dua) pilihan Program Studi wajib dipilih.
Verifikasi Data oleh peserta.
Cetak Kartu Peserta.

Waktu Pendaftaran dan Informasi Tambahan
Pendaftaran dimulai pada tanggal 15 Juni 2024, pukul 00:01 WIB dan berakhir pada 15 Juli 2024, pukul 16:00 WIB. Pembayaran biaya pendaftaran paling lambat dilakukan pada tanggal 16 Juli 2024, pukul 16:00 WIB. Peserta yang belum menyelesaikan pengisian portofolio secara online dapat melakukannya dan melakukan verifikasi paling lambat pada tanggal 17 Juli 2024, pukul 16:00 WIB.

Biaya Pendaftaran PMB Undangan Mandiri
Biaya pendaftaran yang dikenakan pada masing-masing peserta adalah sebesar Rp 250.000,-.
Biaya registrasi tersebut dibayarkan sesudah melakukan pradaftar melalui bank mitra yang telah ditunjuk yaitu Bank BTN Syariah dan Bank BSI. Biaya registrasi yang telah dibayarkan TIDAK DAPAT ditarik kembali dengan alasan apa pun.

Portofolio Calon Mahasiswa
Portofolio adalah kumpulan dokumen atau karya yang menunjukkan kemampuan, prestasi, dan pengalaman seseorang dalam bidang tertentu. Dalam konteks penerimaan mahasiswa baru jalur undangan mandiri, portofolio berfungsi sebagai bukti pendukung yang menunjukkan kompetensi dan potensi calon mahasiswa di luar nilai akademik. Portofolio ini dapat mencakup berbagai elemen, antara lain:

Sertifikat yang menunjukkan prestasi akademik atau non akademik seperti Hafiz Qur'an, lomba, kompetisi, dan penghargaan.
Karya Tulis: Artikel, esai, penelitian, atau laporan ilmiah yang telah diterbitkan atau dihasilkan oleh calon mahasiswa.
Pengalaman Kerja atau Magang: Dokumen yang menunjukkan pengalaman kerja atau magang yang relevan dengan program studi yang dipilih.
Rekomendasi: Surat rekomendasi dari guru, mentor, atau profesional yang mengenal calon mahasiswa dan dapat memberikan penilaian objektif tentang kemampuan dan potensi mereka
Resume atau Curriculum Vitae: Daftar riwayat hidup yang merangkum pendidikan, pengalaman kerja, keahlian, dan prestasi.

Pengumuman Kelulusan
Pengumuman kelulusan hasil seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru 2024 Jalur Undangan Mandiri dilakukan pada tanggal 19 Juli 2024 mulai pukul 16.00 WIB melalui laman https://pmb.uin-suska.ac.id/ (***)

#Akademika

Index

Berita Lainnya

Index