Mantan ketua PAN Riau Prediksi Agung Nugroho-Markarius Bakal Menang di Pilkada Pekanbaru

Mantan ketua PAN Riau Prediksi Agung Nugroho-Markarius Bakal Menang di Pilkada Pekanbaru
Drs. H. Irwan Nasir, M.Si., mantan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Riau. (ist)

PEKANBARU - Drs. H. Irwan Nasir, M.Si., mantan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Riau, menyatakan keyakinannya bahwa pasangan Agung Nugroho dan Markarius Anwar memiliki peluang besar untuk memenangkan Pilkada Pekanbaru yang akan digelar pada 27 November 2024. 

Menurut Irwan, dari lima pasangan calon yang berlaga, pasangan Agung-Markarius menonjol dengan program kerja yang mampu menarik simpati masyarakat.

"Agung Nugroho dan Markarius Anwar adalah pasangan yang kompak dan memiliki visi yang jelas. Mereka telah menunjukkan komitmen kuat dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat Pekanbaru," ujar Irwan Nasir yang juga merupakan mantan Bupati Kepulauan Meranti dua periode, Jumat (18/10/2024).

Irwan, yang dikenal sebagai salah satu tokoh politik berpengaruh di Riau, menambahkan bahwa kombinasi antara Agung Nugroho, yang memiliki pengalaman legislatif, dan Markarius Anwar, seorang ahli tata kota, memberikan mereka keunggulan dibandingkan pasangan lainnya. 

Irwan juga memuji kepiawaian keduanya dalam merancang solusi untuk tantangan pembangunan kota.

"Agung memiliki rekam jejak yang baik sebagai anggota DPRD, sementara Markarius adalah sosok yang ahli dalam bidang perencanaan kota. Sinergi ini bisa membawa perubahan signifikan bagi Pekanbaru," kata Irwan.

Menurutnya, salah satu faktor kunci yang mendukung kemenangan pasangan ini adalah kedekatan mereka dengan masyarakat dan program yang langsung menyasar kebutuhan warga. 

Irwan juga menyoroti strategi kampanye yang efektif dan solid, serta dukungan luas dari berbagai kalangan, mulai dari pemilih muda hingga tokoh-tokoh senior.

"Dengan dukungan yang semakin kuat, saya yakin pasangan ini akan memenangkan kontestasi Pilkada Pekanbaru," tegas Irwan. ***

Berita Lainnya

Index