INFO LENGKAP Tarif Tol dan Progres Jalan Tol Riau, Dari Pekanbaru - Dumai Hingga XIII Koto Kampar

INFO LENGKAP Tarif Tol dan Progres Jalan Tol Riau, Dari Pekanbaru - Dumai Hingga XIII Koto Kampar

SELARASRIAU.COM, PEKANBARU - Hingga saat ini di Provinsi Riau telah mengoperasikan Jalan Tol sepanjang 187.08 KM, yang terdiri dari 3 Ruas Jalan Tol.

Yakni  Tol Pekanbaru - Dumai Sepanjang 131.48 KM, Tol Pekanbaru - Bangkinang Sepanjang 30.09 KM dan Tol Bangkinang - Koto Kampar Sepanjang 24.07 KM.

Masih ada 2 ruas tol lagi yang akan dioperasikan di tahun 2026 nanti.  Yakni Tol Pekanbaru - Bangkinang (Tahap 2) sepanjang 9.01 KM dan Tol Lingkar Pekanbaru 30.57 KM yang jika ditotal mencapai 39,58 KM. Sehingga di 2026 nanti Riau akan memiliki Tol dengan total panjang 226,66 KM..

Kemudian 3 ruas tol lainnya juga terus digesa persiapan pembangunan nya. Yakni, Tol Pekanbaru - Rengat, Tol Rengat - Jambi & Tol Duri - Rantauprapat.


TARIF TOL PEKANBARU

- Pekanbaru - Dumai

Kendaraan Golongan 1 : Rp 342 ribu
Kendaraan Golongan 2 & 3 : Rp 514 ribu
Kendaraan Golongan 4 : Rp 686 ribu

- Sungai Pinang - Bangkinang / Sungai Pinang - XIII Koto Kampar

Kendaraan Golongan 1 : Rp 33.500
Kendaraan Golongan 2 & 3 :  Rp  50.500
Kendaraan Golongan 4 & 5 : Rp 67.000

- Bangkinang - XIII Koto Kampar masih GRATIS.

Bagi yang belum tau golongan kendaraan itu apa saja, ini informasinya :

- Golongan I : sedan, jip, pick up atau truk kecil, dan
bus.
- Golongan II : truk besar dengan dua gandar.
- Golongan III : truk besar dengan tiga gandar.
-  Golongan IV : truk besar dengan empat gandar.
-  Golongan V : truk besar dengan lima gandar.
 

#Daerah

Index

Berita Lainnya

Index