PEKANBARU, SELARASRIAU.COM - Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Riau sukses melaksanakan Program pengenalan lapangan persekolahan (PLP) Universitas Muhammadiyah Riau. Pelaksanaan Program PLP ini selesai pada 26 Februari 2024.
Pada Senin (26/02) SMA Negeri 1 Pekanbaru menggelar pelepasan mahasiswa/i PLP yang dihadiri oleh Dosen pembimbing Lapangan, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Pekanbaru, Wakil Kurikulum, Guru pamong serta mahasiswa PLP FKIP UMRI.
Dalam upaya memperluas wawasan dan pengalaman mahasiswa, Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) menggelar program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) di SMA Negeri 1 Pekanbaru. Program ini merupakan program tahunan FKIP yang di lakukan bagi mahasiswa semester 7 yang bertujuan agar mahasiswa mendapatkan pengalaman berharga yang profesional dan berdedikasi. program ini berhasil dilaksanakan selama 1 setengah bulan dengan penuh semangat dan antusiasme.
Para mahasiswa/i dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UMRI telah menjalani serangkaian kegiatan mulai dari mengajar di kelas, menghandle ruang piket, hingga berpartisipasi dalam kegiatan rutin sekolah. PLP ini dihadiri oleh 5 mahasiswa/i yang diutus untuk mewakili UMRI, yaitu Anfilla Tahany, Raihan Khairunisa, Dira Yanti, Dewi Fatimah Wati, dan Muhammad Zidhan, dengan bidang studi yang berbeda yaitu Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan IPA, dan Pendidikan Informatika.
Ketua PLP SMA Negeri 1 Pekanbaru, Muhammad Zidhan, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada SMA Negeri 1 Pekanbaru atas bimbingan dan kerjasama yang diberikan selama pelaksanaan PLP. "Kami merasa sangat terbantu dan beruntung dapat belajar langsung di lingkungan sekolah yang begitu memperhatikan pendidikan," ujarnya.
Dosen pembimbing Lapangan (DPL), Finanta Okmayura, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan mengharapkan adanya kerjasama antara Universitas Muhammadiyah Riau dengan SMA Negeri 1 Pekanbaru. "Terimakasih bapak/ ibu yang sudah menerima dan membimbing para mahasiswa/i kami untuk belajar disini, semoga silaturahmi saat ini masih terjalin dengan baik untuk selanjutnya masih bisa mengantarkan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Riau ke SMA Negeri 1 Pekanbaru dalam Program PLP selanjutnya"
Dalam kegiatan Pelepasan Mahasiswa/i PLP, Yang diwakili oleh Wakil Kurikulum, Khairunnisah, turut memberikan motivasi kepada para mahasiswa/i yang telah sukses melaksanakan program PLP. "Selamat kepada mahasiswa/i yang telah sukses melaksanakan program PLP. Semoga pengalaman yang didapat selama 1 setengah bulan ini dapat bermanfaat bagi mahasiswa/i di masa Yang akan datang"
Kegiatan diakhiri dengan pemberian bingkisan cendera mata antara kedua lembaga dan foto bersama. Dengan berakhirnya PLP ini, diharapkan para mahasiswa/i UMRI dapat membawa pengalaman berharga ini sebagai bekal untuk mengembangkan diri dan memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan di masa depan. (***)