Himaki Berbagi untuk membantu anak yatim piatu dan untuk meningkatkan kepedulian kepada sesama

Sabtu, 01 Maret 2025 | 12:39:03 WIB
Himaki Berbagi untuk membantu anak yatim piatu dan untuk meningkatkan kepedulian kepada sesama. (ist)

Pekanbaru, Selarasriau.com – Himpunan Mahasiswa Kimia (HIMAKI) Universitas Muhammadiyah Riau kembali menggelar aksi sosial bertajuk “HIMAKI Berbagi”. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak-anak di panti asuhan. Melalui program ini, HIMAKI membuka kesempatan bagi mahasiswa dan masyarakat untuk ikut berdonasi dalam bentuk uang maupun pakaian layak pakai.  

Menariknya, kegiatan ini juga menghadirkan Thrift for Charity, yaitu penjualan pakaian bekas milik himpunan dan mahasiswa. Hasil penjualan dari thrift sale ini nantinya akan sepenuhnya disalurkan ke panti asuhan yang ada di Pekanbaru. 

MORE STORIES Dalam Mewujudkan Kepedulian Mahasiswa Kimia Melalui Open Donasi dan Thrift for Charity 1 Maret 2025 Bupati HIMAKI, Malik Al Ghani, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran berbagi dan kepedulian sosial di kalangan mahasiswa. 

“Kami ingin mengajak teman-teman untuk bersama-sama berbuat kebaikan. Dengan berdonasi, baik dalam bentuk uang, pakaian, maupun berpartisipasi dalam thrift sale, kita bisa membantu mereka yang membutuhkan. Ini adalah kesempatan bagi kita untuk berbagi rezeki dan kebahagiaan,” ujarnya.  

Ketua panitia, Wildan Rafly Nugraha, menambahkan bahwa konsep thrift sale dipilih karena selain ramah lingkungan, juga memberikan manfaat ganda. “Mahasiswa bisa mendapatkan pakaian dengan harga terjangkau, sementara hasil penjualan digunakan untuk membantu panti asuhan. 

Jadi, tidak hanya berbagi, tetapi juga berkontribusi dalam pengurangan limbah tekstil,” jelasnya.  Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari mahasiswa dan masyarakat sekitar. Sejak open donasi diumumkan, banyak mahasiswa yang mulai menyumbangkan pakaian layak pakai maupun donasi uang. Tidak sedikit pula yang antusias berbelanja di thrift sale sebagai bentuk dukungan terhadap aksi sosial ini.  

Dengan adanya kegiatan ini, HIMAKI berharap dapat menginspirasi lebih banyak mahasiswa untuk terlibat dalam aksi sosial dan membantu sesama. HIMAKI juga berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.  

“Besar harapan kami, kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin dan semakin banyak pihak yang turut berkontribusi. Berbagi itu tidak harus menunggu kaya, tetapi cukup dengan memiliki kepedulian dan niat yang tulus,” tutup Bupati HIMAKI. 

 Dengan semangat berbagi, HIMAKI mengajak seluruh mahasiswa dan masyarakat untuk terus peduli terhadap sesama. Karena sekecil apapun kebaikan yang diberikan, akan sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan. *** (man)

Tags

Terkini